Senin, 03 September 2012

Pemikiran Filsafat

Hari ini kelompok satu tampil membahas topik PEMIKIRAN FILSAFAT dalam mata kuliah Filsafat Ilmu. Diskusi cukup alot. Kesimpulan yang dapat saya ambil dari kuliah hari ini adalah Filsafat adalah cara berfikir seseorang melihat sesuatu. filsa fat secara etimologis berasal dari bahasa Yunani  philosophos ( Philos = Pencinta, Shopia = hikmat, kebijaksanaan). maksud dari kebijaksanaan adalah filsafat melihat sesuatu dari berbagai sudut pandang dan ruang lingkup filsafat adalah semua hal yang bisa dipikirkan oleh manusia, apapun itu. Orang yang berfilsafat adalah orang yang bijaksana, karena orang filsafat itu  mengakui kebenaran sesuatu dari berbagai sudut pandang. jadi mereka tidak mengemukakan ego mereka bahwa mereka paling benar, karna itu orang yang berfilsafat adalah orang yang bijaksana.
Hasil dari berfilsafat adalah Ilmu pengetahuan. ketika seseorang berfikir secara mendalam dan menggunakan metode-metode tertentu maka lahirlah suatu ilmu, dimana ilmu itu adalah cabang pengetahuan yang telah dibuktikan dengan metode ilmiah. Pada zaman dahulu, proses berfikir seseorang  untuk menemukan suatu ilmu mereka disebut telah berfilsafat ( berfilsafat dulu untuk menemukan ilmu ). tapi zaman sekarang tidak semua proses berfikir itu dikatakan berfilsafat, karena kita memikirkan yang sudah ada, tetapi apabila kita berfikir  secara mendalam dan mengembangkan apa yang telah ada dan menghasilkan ilmu baru, nah itu juga dikatakan kita telah berfilsafat.
Ciri- ciri pemikiran Filsafat yaitu bersifat :
1. Konseptual
2.  Radikal
3. Universal
4. Komprehensif
5. intergral
6. Sistematik
7. Bebas dan bertanggung jawab
8. Fundamental
9. Koheren

Tingkat perkembangan pengetahuan menurut Auguste Comte :
1. Religius
2. Metafisik
3. Positifisme / pengetahuan ilmiah

Sumber : Jujun Suriasumantri. 1999. Filsafat Ilmu Sebuah Pengantar Populer. Jakarta : Pustaka Sinar Harapan

hhhmmm Ini yang dapat saya posting, mudah2an bermanfaat :)


1 komentar:

PEMILU 2024 (PART 1)

 Assalamualaikum sahabatku Sudah lama tidak menggoreskan tinta di blog ini, ya sudah hampir 2 tahun. cukup lama ya tidak menulis. iyaa sudah...